Pada Hari ini, Sabtu 06
Maret 2021 Tim Peninjau yang terdiri dari Satgas Covid-19 Nasional, perwakilan
IAKMI, perwakilan PAEI, Satgas Perilaku, dan Adinkes (Asosiasi Dinas Kesehatan)
melakukan kunjungan ke Posko PPKM Mikro desa Karanggeneng dalam rangkaian
kegiatan monitoring PPKM. Desa Karanggeneng sendiri merupakan desa yang terpilih
untuk menjadi desa percontohan dalam pelaksanaan PPKM Mikro di Jawa Tengah.
Rangkaian kegiatan yang dilakukan oleh tim peninjau
yakni diskusi bersama yang diikuti oleh Kepala Desa Karanggeneng, Bidan Desa,
Camat Boyolali, dan Tim Satgas PPKM Mikro Desa Karanggeneng. Diskusi tersebut
merupakan tindak lanjut dari kegiatan monitoring telah
dilakukan sebelumnya di Dinas Kesehatan Boyolali dan di Puskesmas Boyolali II.
Diskusi dilaksanakan secara terbuka untuk membahas terkait dengan keberjalanan
PPKM Mikro di Desa Karanggeneng secara langsung dengan tim terkait dan menelaah
data-data yang didapatkan. Selain diskusi, tim peninjau juga melakukan
observasi lapangan posko PPKM mikro yang ada di Desa Karanggeneng.
Diskusi bersama
selesai, dilanjutkan dengan peninjauan lapangan pada tiap posko PPKM Mikro di
setiap RW Desa Karanggeneng. Salah satu kunjungan yang dilakukan yaitu ke RW 10
yang ada di Desa Karanggeneng untuk melakukan wawancara kepada tim terkait
satgas covid-19 dan observasi langsung RW10. Selanjutnya akan ada rencana
tindak lanjut dari kegiatan monitoring PPKM mikro di Desa Karanggeneng yang
akan memberikan dampak yang positif pada kegiatan PPKM Mikro untuk dapat
menekan angka kasus covid-19.
Jangan lupa, lakukan 5M+3T+Vaksinasi
Kesehatan pulih, ekonomi bangkit





Komentar
Tulis komentar