2927

Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 Bagi Anak Usia Sekolah di SMP 2 dan SMP 3 Boyolali

Nature  

Boyolali – Hari Senin, 09 Agustus 2021 pelaksanaan vaksinasi covid-19 digelar di Sekolah Menengah Pertama (SMP) yang berada di wilayah Kecamatan Boyolali, yakni SMP Negeri 2 Boyolali. Program percepatan vaksinasi terus digencarkan oleh pemerintah, baik menyasar lansia, pedagang pasar, masyarakat umum, hingga pelajar yang sedang berlangsung saat ini.

Vaksinasi covid-19 bagi siswa SMP ini merupakan salah satu upaya percepatan vaksinasi dari pemerintah kabupaten Boyolali, demi mempercepat terwujudnya proses pembelajaran tatap muka yang sangat diimpikan para siswa. Saat ini vaksinasi baru menyasar pada siswa SMP di Kecamatan Boyolali, untuk selanjutnya secara bertahap akan menyasar pada seluruh siswa di Kabupaten Boyolali.

Sasaran vaksinasi siswa tingkat SMP sebanyak 5.409 yang akan dilayani oleh fasilitas kesehatan (faskes) pemerintah maupun swasta. Untuk diketahui, vaksin yang dipergunakan bagi siswa SMP ini menggunakan vaksin Sinovac. Jumlah sasaran vaksinasi bagi siswa meliputi, SMP N 2 Boyolali 659 dan SMP N 3 Boyolali 742 yang dilaksanakan pada hari ini, Senin (9/8/2020). Selanjutnya SMP N 4 Boyolali sejumlah 704 siswa, SMP N 5 Boyolali 766 siswa, dan SMP N 6 Boyolali 580 siswa, yang akan dilaksanakan pada Kamis (12/8/2021). Kemudian sasaran SMP Swasta yang ada di Kecamatan Boyolali sebanyak 226 siswa, MTS 3 Boyolali sebanyak 756 siswa dan yang terakhir MIMBA 155 siswa, juga akan dilaksanakan pada Kamis (12/8/2021).

Percepatan vaksinasi yang digencarkan bagi siswa SMP di wilayah Kecamatan Boyolali ini diharapkan bisa mempercepat proses pelaksanaan pembelajaran tatap muka (PTM). Langkah percepatan vaksinasi tepat untuk dilaksanakan karena siswa merupakan bagian dari generasi yang akan datang, maka generasi yang akan datang ini harus dijaga dan dimaksimalkan dalam pendidikan. Selain itu, harapannya pelaksanaan vaksinasi berjalan lancar, imunitas komunal dapat terbentuk, peta resiko segera menghijau membaik.

Kesehatan Pulih Ekonomi Bangkit

Komentar

No results found.

Tulis komentar

Matematika, contoh, 45-12 = 33